Senin, 06 April 2015

Jasa Penitipan Anak

peluang usaha jasa penitipan anak
Tabloidwirausaha - peluang usaha jasa penitipan anak | Pada era sebelumnya, mencari nafkah merupakan tugas mutlak bagi kaum laki laki (suami) sedangkan untuk kaum wanitanya (para istri) mengurusi rumahtangganya di rumah (Ibu Rumah Tangga). Namun pada zaman sekarang ini halseperti itu mungkin sudah tidak berlaku lagi bagi sebahagaian orang, dimana suami istri sibuk berkarir mencari penghasilan. Hal ini mungkin tidak bermasalah apabila pasangan suami istri tersebut belum mempunya momongan, namun sebaliknya jika pasangan tersebut sudah memiliki momongan maka itu menjadi masalah karena si bayi tentunya butuh perawatan dan pengawasan ekstra dari orang tuanya. Keberhasilan anak pada usia dini adalah pondasi bagi keberhasilan pendidikan pada jenjang pendidikan selanjutnya. Usia dini adalah usia emas untuk seseorang, artinya jika pada usia dini seseorang mendapatkan pendidikan yang tepat, maka dia akan medapatkan kesiapan belajar yang lebih baik yang merupakan salah satu kunci utama untuk kesuksesan belajar di jenjang selanjutnya. Untuk itu perlu ada solusi bagaimana supaya anak terus mendapat perawatan dan perhatian sedangkan orang tuanya bisa tetap bekerja. 

Dari melihat kasus diatas maka kita dapat mengambil peluang untuk mengatasi masalah orang tua karir tersebut yaitu dengan membuat Jasa Penitipan Anak. Bagi para orang tua yang keduanya sibukbekerja dapat menitipkan anak � anak mereka di jasa penitipan anak

Sebagai seorang pengelola jasa penitipan anak baik, layanan yang diberikan seharusnya tidak hanya konsen pada pengawasan, memberi makan, atau mandiin anak sambil menunggu orang tua mereka kembali, Jasa penitipan anak yang baik biasanya menambahkan tentang pentingnya pendidikan anak usia dini , Kelas penitipan anak ini biasanya terbagi dengan dua tingkatan, yaitu penitipan Bayi ( 3-20 bulan) dan BALITA. Pendidikan anak usia dini sudah bisa di terapkan pada kelas penitipan anak BALITA
Kelas penitipan anak biasanya akan berlangsung selama waktu yang telah di tentukan, beberapa penitipan anak buka dari pagi sampai malam ( pukul 06:00 - 19:00 ) tapi kebanyakan hanya sampai sore hari ( pukul 17:00 ). Target utama Jasa penitipan anak adalah para Ibu yang berkerja yang tidak bisa mengurus anaknya di siang hari.
Beberapa agenda atau jadwal penitipan anak harus di buat dan sebaiknya sudah di perkenalkan dengan Pendidikan anak usia dini, jadwal ini bisa di buat beberapa macam seperti: Waktu Belajaran, Waktu bermain, Waktu Bernyanyi, Waktu Kudapan, Waktu makan siang, Waktu Pengenalan Islam / belajar mengaji dan jadwal lainnya. Ketika merencanakan jadwal untuk kelas penitipan anak Anda, pikirkan kebutuhan anak-anak. Berapa lama mereka dapat duduk sebelum mereka perlu pindah? Kapan mereka akan lapar dan perlu kudapan? Akankah sebuah kegiatan yang tenang membantu mereka  mempersiapkan diri untuk pelajaran? Ingatlah bahwa banyak anak-anak kecil memiliki rentang perhatian yang singkat. Perhatikan kegelisahan dan perilaku lainnya yang memberi tahu Anda anak-anak perlu suatu perubahan.


Waktu belajar
Mulailah waktu belajar dengan doa yang biasanya di bacakan oleh salah seorang anak. Materi pelajaran yang diberikan harus disesuaikan dengan usia anak, supaya lebih optimal. Tujuan dari kegiatan belajar adalah untuk mengajarkan Islam dan kehidupan yang baik kepada anak-anak dengan memberi mereka kesempatan untuk:
� Mendengarkan tentang ajaran.
� Melihat alat-alat bantu yang berkaitan dengan ajaran.
� Membuat doa atau menghafal doa.
� Melakukan sebuah kegiatan fisik yang berkaitan dengan ajaran.
� Mengungkapkan sesuatu mengenai ajaran


Bermain
Biarkan anak-anak bermain secara bebas dengan mainan, teka-teki, puzzel dan buku-buku. Anak-anak belajar melalui bermain. Di akhir waktu bermain, bantulah anak-anak membereskan mainan. Dalam hal ini jasa penitipan anak wajib memiliki aneka macam mainan anak supaya anak anak bisa lebih betah berlama lama sehingga tidak rewel.

Makanan
Sediakan kudapan sehat yang mudah untuk mengaturnya. Tanyakan kepada orang tua apakah ada makanan tertentu yang tidak boleh dimakan anak-anak mereka. Bantulah anak-anak mencuci tangan mereka dan berdoalah sebelum mereka menyantapnya. Waktu kudapan hendaknya di pisahkan dengan waktu makan siang. Bagi sebahagian orang tua biasanya ada yang langsung membawakan kudapan anaknya dengan alas an tertentu.
Ingatlah saat menerima penitipan anak untuk pertama kalinya anda harus meminta informasi yang kengkap menganai anak tersebut maupun orang tuanya. Mintalah nomor darurat yang bisa di hubungi sewaktu waktu, minta juga informasi tentang makanan kesukaan atau makanan yang tidak boleh di makan dan data kesehatan anak tersebut berikut pertolongan pertamanya.

Bagaimana Anda tertarik untuk berirausaha jasa penitipan anak? selamat mencoba.

Related Posts

Jasa Penitipan Anak
4/ 5
Oleh