Sabtu, 23 Agustus 2014

Inspirasi wirausaha bisnis kontrakan dan kos - kosan

Peluang usaha bisnis kontrakan
BuatVisi | Peluang wirausah Bisnis Kontrakan, Semakin berkembangnya perekonomian suatu daerah terutama dalam bidang industri maka secara otomatis akan berpengaruh terhadap lonjakan pendatang yang bertujuan mengais rejeki ditempat tersebut. Bagi para pekerja pendatang jauh yang belum mampu untuk membeli rumah sendiri maka secara otomatis mereka akan mencari rumah kontrakan atau kos-kosan sebagai tempat tinggal sementara mereka.

Dari contoh kasus diatas maka disana ada peluang bisnis yang cukup menjanjikan yaitu dengan mendirikan rumah kontrakan atau kos-kosan. Sebetulnya bisnis ini idealnya dapat dijalankan apabila memiliki modal yang cukup untuk membangun sebuah kontrakan, tetapi bisnis ini bisa juga dijalankan dengan cara usaha patungan atau kerjasama. Terlepas dari itu, bagi anda yang berminat membangun bisnis kontrakan, maka perlu diperhatikan beberapa tips berukut ini agar kontrakan yang anda kelola menjadi berkembang.

1. Lokasi Kontrakan yang Ideal
Sebetulnya kontrakan dan kos-kosan tidak hanya dapat didirikan di daerah industri dan perkantoran saja tetapi dapat juga dibangun di daerah dekat kampus, dekat mall dan keramaian lainnya yang selama itu bersifat komersial. Jika kontrakan jauh dari tempat tempat tersebut maka usahakan ada nilai plusnya supaya si pengguna dapat tetap memilih kontrakan yang anda kelola.

2. Tata ruang kontrakan
Tempat yang ideal tidak melulu menjadi incaran para konsumen yang akan menyewa kontrakan Anda, tata ruang atau desain kontrakan juga ikut mempengaruhi andil besar terhadap kenyamanan si penyewa. Sehingga lama tidaknya atau betah tidaknya konsumen menyewa kontrakan anda tergantung dari tata ruang kontrakan itu sendiri. Tata ruang tidak melulu kontrakan tersebut harus luas, cukup penerangan, cukup sirkulasi udara alias tidak pengap serta langit-langit yang lebih tinggi biasanya banyak dicari konsumen. Dengan memiliki tiga kriteria diatas maka sebuah kontrakan akan terasa lebih nyaman dan tidak pengap ketika berada didalamnya.

3. Harga sewa yang kompetitif
Ada baiknya sebelum anda menentukan harga sewa kontrakan, Anda melakukan survey terlebih dahulu kepada bebera kompetitor disekitar Anda. Harga sewa yang terlalu mahal juga tidak bagus karena membuat penyewa berpaling untuk memilih kontrakan yang harga sewanya lebih rendah, begitu pula harga sewa kontrakan yang terlalu rendah dibaawah harga pasaran akan tidak bagus terhadap pemasukan dan cash flow keuangan Anda. Bisa juga Anda memasang tarif tinggi terhadap sewa asalkan kontrakan anda memiliki nilai tambah baik dari segi fasilitas ataupun servicesnya.

4. Manajemen Cash Flow 
Untuk meningkatkan dan memajukan suatu usaha haruslah memperhatikan secara cermat cash flow keuangan anda tidak terkecuali dalam bisnis kontrakan dan kos - kosan. Mengatur dan mengendalikan operasional merupakan hal yang wajib seperti membuat budgeting biaya perawatan kontrakan setiap bulan, biaya pemeliharaan kebersihan, pengeluaran gaji penjaga kontrakan, biaya sampah rumah tangga dan sebagainya. Dengan manajerial yang baik maka anda akan dapat menentukan langkah selanjutnya baik meningkatkan harga kontrakan atau menambah fasilitas lainya. 

5. Menjaga keamanan kontrakan
Dalam hal apapun keamanan merupakan hal yang paling utama, tidak terkecuali dalam bisnis kontrakan dan kos-kosan. Penyewa akan merasa senang dan tenang selama mereka diluar atau didalam kontrakan karena keamanan yang terjamin, tidak takut adanya pencurian, gangguan oleh tetangga dan yang lainnya. Ada dua hal utama yang perlu dilakukan pemilik untuk menjaga keamanan kontrakannya, yang pertama menempatkan minimal seorang penjaga kontrakan untuk mengurusi dan menjaga keamanan kontrakan dan yang kedua selektif dalam memilih calon pengontrak. Untuk poin nomor dua, bukannnya kita tidak percaya terhadap calon penyewa akan tetapi kita tidak pernah tahu sifat dan niat setiap penyewa, untuk itu sebagai antisipasi dari hal-hal yang tidak diinginkan, hendaknya setiap penyewa sebelum menempati kontrakan sebaiknya dimintai foto copy KTP penyewa dan kartu nikah suami istri bagi penyewa yang membawa pasangannya. Hal ini untuk menjaga dari penyalahgunaan kontrakan Anda dari hal-hal yang tidak diinginkan yang tentunya akan berpengaruh terhadap nama baik Anda sendiri.

Demikian tips sukses bisnis kontrakan dan kos - kosan semoga dapat bermanfaat dan menginspirasi usaha Anda. Sukses Selalu!!!

Image Source : All free Download

Related Posts

Inspirasi wirausaha bisnis kontrakan dan kos - kosan
4/ 5
Oleh